Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto menyampaikan sambutan saat kunjungan di Grobogan, Jawa Tengah, Kamis 14 Februari 2019. Foto/Dok. Istimewa |
TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, berkampanye di Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Kamis, 14 Februari 2019. Kegiatan di Blora ini merupakan lanjutan dari kegiatan Prabowo di Jawa Tengah sebelumnya, yaitu di Kabupaten Purbalingga dan Banjarnegara.
Dalam siaran pers yang diterima Tempo, Prabowo disambut oleh ratusan tokoh agama, tokoh masyarakat, dan para purnawirawan TNI-Polri yang tergabung dalam Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) di Blora.
Prabowo lalu menyampaikan pidato di hadapan ratusan warga Blora. Dalam pidatonya itu, Prabowo memaparkan strategi dan cara untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia, khususnya Pegawai Negeri Sipil (PNS), TNI, Polisi, Jaksa, dan Hakim.
Selain itu, Prabowo juga menuturkan jika kesejahteraan rakyat serta perangkat pemerintahan telah diperbaiki, tapi masih saja korupsi, maka Prabowo akan memberi sanksi hukum yang tegas.
"Jika kesejahteraan telah tercipta maka jangan sampai hakim-hakim kita bisa disogok. Tapi kalau masih ada pejabat yang menerima sogokan, maka kami akan hukum kau seberat beratnya," ujar Prabowo Subianto.
sumber : TEMPO.CO
Posting Komentar