0
ilustrasi

Oleh : SBS

Banyak orang, termasuk saya percaya bahwa olahraga rutin dan teratur itu menyehatkan dan menjadikan bugar. Karenanya, orang memilih melakukan olahraga tertentu secara rutin.

Seiring tambah usia dan hasil cek laborat, saya merasa termotivasi melakukan olahraga dengan harapan tubuh jadi bugar dan sehat.

Tenis meja atau biasa disebut Pingpong menjadi pilihan saya karena olahraga ini relatif simple. Keringat mudah keluar tanpa harus menguras tenaga. Sepanjang permainan selalu bergerak tapi tidak berat. Alasan lain adalah bisa dilakukan dengan tidak harus space yang luas dan bisa dilakukan dalam ruangan. Pingpong cocok untuk segala usia.

Di kantor DPD PKS Blora, hampir setiap pagi saya bermain pingpong walaupun tidak lebih dari satu jam. Selain bugar olahraga ini juga menghibur, apalagi cari point untuk menang, meski bukan pertandingan dalam turnamen tetapi keinginan untuk menang pasti ada, tidak jarang saling "psywar" dengan lawan tetapi dengan candaan ini yang membuat permainan semakin seru dan menghibur.

Yang membuat tambah semangat,  ahli mengatakan pingpong banyak manfaatnya diantaranya melatih dan meningkatkan kemampuan berpikir dan kerja otak, mencegah penyakit Alzheimer,membakar kalori dan memperlancar peredaran darah, menghindari terserang stroke dan yang tidak kalah penting menjadi sarana untuk bersosialisasi, tambah teman dan mengakrabkan. Selamat berolahraga.

Posting Komentar

 
Top